
Baca Juga : Resep Masakan Ayam Panggang Bumbu Sate MakyusCara memasak ayam kecap lokio
Bahan-bahan atau bumbu-bumbu :
- 1 ekor ayam yang dipotong menjadi 16 bagian atau sesuai selera Anda masing-masing.
- 20 buah lokio.
- 6 butir bawang merah yang diiris halus.
- 3 siung bawang putih dicincang halus.
- 3 cm kayu manis.
- 2 cm jahe dimemarkan.
- 2 butir cengkeh.
- 3 sendok makan kecap manis.
- ¼ sendok teh pala bubuk.
- ½ sendok teh garam.
- ¼ sendok teh merica bubuk.
- 500 mill air biasa.
- 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis.
- Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng.
Cara memasak :
- Silakan Anda lumuri terlebih dahulu daging ayamnya dengan ½ sendok makan garam dan 1 sendok teh air jeruk nipis, lalu diamkan selama 15 menit di dalam lemari es.
- Panaskan minyak goreng untuk menumis bawang putih, kayu manis, jahe, bawang merah, dan cengkeh hingga keluar aroma wanginya.
- Masukkan daging ayam bersama dengan kecap manis, merica bubuk, dan garam. Aduk-aduk hingga rata.
- Tuangkan air biasa lalu aduk-aduk rata dan masak hingga mengental.
- Masukkan lokio dan aduk-aduk kembali. Masak hingga matang.
Itulah tadi resep masakan ayam kecap lokio enak dan lezat yang bisa kami informasikan. Semoga bermanfaat.